Kementrian Perumahan Rakyat , KEMENPERA bekerja sama dengan pemerintah Sulawesi Tengah Pagi tadi menyelenggarakan Konsinyasi Profil Perumahan dan Kawasan Pemukiman, PKP Provinsi Sulawesi Tengah.Dialog yang berlangsung di salah satu Hotel di Kota Palu ini di hadiri Dua Orang Narasumber dari Kementrian Perumahan Rakyat Republik Indonesia dan dari Pemerintah Sulawesi Tengah di Wakili oleh Asisten Dua yang membidangi Per-Ekonomian dan Pembangunan Najib Godal Beserta Kepala Dinas Pekerjaan Umum Provinsi.
Dalam sambutan Ketua Panitia mengatakan Kegiatan ini bertujuan untuk menyelesaikan dan menyempurnakan Profil Perumahan dan Kawasan Pemukiman Provinsi Sulawesi Tengah dan Dokumen Rencana Pembangunan PKP sesuai Kaidah Kaidah Perencanaan Pembangunan.Panitia pelaksanan juga mengharap hasil dari kegiatan ini bisa mendapat Finalisasi Profil dan Dokumen Perencanaan Pembangunan Perumahaan di Kawasan Pemukiman dan di harapkan Peserta bisa memahami Substansi dari Kegiatan tersebut.
Gubernur Sulawesi Tengah yang di Wakili Asisten Dua, menyambut baik terlaksananya Kegiatan ini ia juga berharap Kegiatan ini bisa memberi manfaat kepada Kesejahteraan Masyrakat khusunya di Daerah Sulawesi Tengah. Kegiatan yang di hadiri Pejabat di Lingkungan Kabupaten dan Kota Se-Provinsi Sulawesi Tengah dan beberapa pimpinan Bank Pemerintah maupun Swasta.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar